Desain MMT Untuk Ramadan 2023 Gratis
Hai jumpa lagi di Blog Herwanto. Kali ini saya akan share tentang desain mmt ramadhan yang telah saya buat. Meski saat tulisan ini saya buat telah berada di ujung bulan Ramadhan, mudah-mudahan tetap bermanfaat buat yang ingin menggunakan desain ini. Heheheh.
Desain MMT Ramadhan Dengan CorelDraw
Sekilas desain ini tampak sederhana, dan menggunakan warna netral kombinasi warna hijau, biru dan kuning. Saya menggambarnya dengan menggunakan software CorelDraw 2021 yang telah terinstal di komputer saya. Software ini mudah digunakan dan tentunya sudah populer dikalangan desainer Grafis. Buat yang mau download CorelDraw 2021 langsung saja klik disini.
Baiklah berikut ini adalah screenshot desain yang telah saya buat menggunakan software corel. Software pengolah gambar berbasis raster ini memiliki banyak tool yang dapat membantu kita dalam mendesain sebuah desain grafis. Contohnya spanduk MMT ini.
Desain ini saya buat menggunakan ukuran 3m x 0.7m. Dengan teknik dasar yang saya bisa, seperti penggunaan transparancy tool, power clip, fill tool dan juga pen tool. Alhamdulillah akhirnya desain mmt tersebut berhasil saya buat dan saya cetak di percetakan MMT kemudian saya pasang di Masjid dekat rumah saya.
Saya juga telah membuat sebuah desain spanduk mmt idul fitri 2023 monggo buat yang tertarik silahkan cek di postingan Desain Spanduk MMT Idhul Fitri 2023 1444H
Jika sobat mau menggunakan desainnya atau sekedar mau otak-atik, saya
cantumkan link download file pdf dan cdrnya. Silahkan bisa di download gratis
melalui link yang saya sediakan di bawah ini. Link menuju google drive,
jangan lupa klik iklannya ya... heheheh
Penutup
Baiklah itu tadi sedikit tulisan mengenai Desain MMT Ramadhan 1444 H / 2023 M yang telah saya buat. Tulisan ini sangat singkat namun tetap pada intinya yaitu berbagi desain MMT Ramadhan. Terima kasih buat para pembaca yang telah membaca sampai tuntas. Juga terimakasih juga buat para pembaca yang mau meluangkan waktu untuk sedikit berkomentar atau sharing tulisan ini di media sosial lainnya. Mudah-mudahan kebaikan anda berbuah manis untuk anda juga. Terima kasih dan sampai jumpa.